Rabu, 12 Agustus 2015

8. GOLONGAN LAIN-LAIN

a. Linkomisin
Berasal dari Streptomyces lincolnensis, memiliki khasiat bakteriostatik terhadap kuman gram positif dengan spektrum labih sempit dari eritromosin. Merupakan obat pilihan kedua bagi kuman yang resisten terhadap penisilin khususnya pada radang tulang.

b. Klindamisin
Merupakan derivat linkomisin yang digunakan sebagai lotion untuk pangobatan jerawat. Klindamisin juga aktif terhadapBacteroides fragilis dan kuman anaerob lainnya. Penggunaan klindamisin dapat memberikan efek samping diare dangan gejala demam dan nyeri abdomen serta buang air besar berlabihan dengan konsistensi tinja yang cair. Gejala dapat timbul selama terapi berlangsung atau beberapa minggu setelah pengobatan dihentikan. Indikasi penggunaan klindamisin harus dipertimbangkan dengan baik sebelum obat ini diberikan. Klindamisin dilaporkan efektif untuk beberapa infeksi serius oleh kuman yang peka yaitu sepsis, infeksi senda dan tulang, intra abdominal, pelvis, saluran nafas bawah, kulit dan jaringan lunak.

c. Golongan kuinolon
Obat golongan ini bekerja dengan jalan menghambat pembentukan DNA kuman.interaksi golongan kuinolon, bila muncul tanda inflamasi atau nyeri pada tendon, maka pamakaian obat harus dihentikan dan tendon yang sakit harus diistirahatkan sampai gejala hilang. Golongan kuinolon terdiri dari :
1)   Asam nalidiksat
Efektif untuk infeksi saluran kemih, di indonesia juga banyak digunakan.
2)    Ofloksasin
Digunakan untuk saluran kemih, saluran nafas bawah, gonorrhoe. Kontra indikasi: untuk pasien epilepsi, gangguan fungsi hati dan ginjal, wanita hamil dan menyusui.
3)    Ciprofloksasin
Terutama aktif terhadap kuman gram negatif termasuk salmonella dan shygella. Meskipun aktif terhadap kuman gram positif tapi bukan merupakn obat pilihan utama untuk streptococcus pneumonia. Siprofloksasin terutama untuk infeksi saluran kemih, saluran cerna, dan gonorrhoe. Tidak dianjurkan untuk anak remaja yang sedang dalam pertumbuhan. Dapat menimbulkan tremor, gagal ginjal, dll. Hati-hati untuk pangendara karena dapat menurunkan kewaspadaan.
4)    Nofloksasin
Obat ini digunakan untuk infeksi saluran kemih. Obat ini dapt menimbulkan anorensia, depresi, ansietas, dll. Hati-hati untuk pangendara karena dapat menurunkan kewaspadaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar